Berita
PT Bio Inti Agrindo Resmikan Klinik Baru di Estate C dan Sukses Gelar Aksi Donor Darah
22 Agustus 2024
Merauke, 22 Agustus 2024 — PT Bio Inti Agrindo (PT BIA) semakin memperkuat komitmennya dalam mendukung kesehatan karyawan dan masyarakat sekitar dengan meresmikan klinik baru di Estate C. Pendirian klinik ini merupakan bagian dari upaya PT BIA untuk memperluas akses dan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di wilayah operasional perusahaan.
Acara peresmian ini dipimpin langsung oleh Presiden Direktur PT BIA, Bapak Kim Won Il, dan menjadi tonggak penting dalam perjalanan PT BIA memberikan kontribusi nyata terhadap kesehatan masyarakat lokal. Selain peresmian klinik, acara ini juga dimeriahkan dengan aksi donor darah yang digelar bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI).
Bapak Kim Won Il, dalam sambutannya, menegaskan bahwa klinik ini merupakan bukti nyata dari komitmen PT BIA dalam meningkatkan kesejahteraan karyawan dan masyarakat sekitar. "Kehadiran klinik ini bukan hanya sebagai fasilitas medis, tetapi juga simbol tanggung jawab sosial kami terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasional kami." Ungkap beliau.
Klinik Estate C, yang sudah beroperasi sejak 2 Januari 2024, kini resmi menjadi pusat pelayanan kesehatan utama di wilayah tersebut. Klinik ini dilengkapi dengan fasilitas modern dan didukung oleh tenaga medis yang kompeten, telah melayani lebih dari 8.000 pasien rawat jalan, 300 pasien rawat inap, dan membantu kelahiran 60 bayi. Pada hari peresmian, klinik ini juga menerima tambahan alat kesehatan dari Posco International, yang akan semakin meningkatkan kapabilitas pelayanan medis di daerah tersebut.
Aksi donor darah yang digelar bersamaan dengan peresmian klinik ini berhasil mengumpulkan 216 kantong darah pada hari pertama. Kegiatan ini dilanjutkan pada hari kedua, 23 Agustus 2024, di Gedung Olahraga Estate B, di mana tambahan 129 kantong darah berhasil dikumpulkan. Total, selama dua hari, aksi donor darah ini berhasil mengumpulkan 345 kantong darah, yang sangat membantu pemenuhan kebutuhan darah di Kabupaten Merauke, terutama sejak daerah ini diresmikan sebagai provinsi baru.
Kepala Klinik PT BIA, Dr. Wawang Tirtana, menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas partisipasi aktif karyawan dan masyarakat dalam kegiatan donor darah ini. "Partisipasi yang luar biasa ini menunjukkan kepedulian yang besar dari seluruh masyarakat terhadap kebutuhan kemanusiaan di daerah ini." Ujar Dr. Wawang dengan penuh haru.
Melalui berdirinya klinik baru ini dan pelaksanaan aksi kemanusiaan seperti donor darah, PT BIA kembali menegaskan bahwa kepedulian perusahaan tidak hanya terbatas pada keuntungan bisnis semata, tetapi juga pada kesejahteraan karyawan dan masyarakat sekitar. Di balik deretan angka dan statistik yang tercatat, ada sentuhan kemanusiaan yang nyata. Setiap kantong darah yang terkumpul berpotensi menyelamatkan nyawa, dan setiap langkah kecil yang diambil membawa harapan besar bagi masa depan Merauke.